Jumat, 11 Mei 2012

JEMUR DI TERIK MATAHARI YG BISA BERAKIBAT KE PITA SUARA BURUNG


Mari kita perhatikan kondisi burung saat paruh terbuka karena terik...kira2 apa yang terjadi di dalam tenggorokan / kerongkongan si burung??? dimana posisi pita suara tersimpan di bagian tersebut???Lalu kira2 apa yang terjadi jika pada kondisi paruh terbuka alias ngos2an karena panas tersebut dan si burung masih harus bunyi atau gacor???Terutama burung2 jenis fighter yg gampang kepancing dgn suara sekitarnya....- ibarat kita...bagaimana kondisi kita setelah panas tubuh naik karena panas terik atau lari di siang hari dibarengi mulut kita teriak2????- kita semua pasti pernah mengalami 'suara hilang'...yg kata dokter disebabkan radang tebggorokan...atau kerongkongan kita luka...- versi penyanyi, dibilang pita suara mengalami gangguan...- banyak faktor penyebab selain konsumsi makanan, SALAH SATUNYA ADALAH PANAS TUBUH MENINGKAT, dan menyebabkan RADANG.- panas tubuh yang disebabkan terik matahari itulah yg dimaksud : AGAR KITA HINDARKAN BURUNG SERAK UNTUK TIDAK DIJEMUR DI TERIK MATAHARI.
Sebagai tambahan informasi.
Beberapa minggu yang lalu saya pernah mencoba obat untuk ayam, bahan aktif: Saya kemarin lalu pakai obat merknya ENROFORTE, produksi PT Mensana Aneka Satwa. Obat cair/larutan, mengandung enrofloxacin 20%. Pemakaian di unggas adalah 1 milli liter enroforte : 4 liter air pelarut (air putih). Pemakaian 3 hari dulu, stop, tunggu 2 hari ada perubahan tidak. Jika tidak ada lanjutan pemakaian 3 hari – 5 hari (maksimum). Stop, tunggu hasil obatnya bereaksi atau tidak. Karena ini obat keras, saya gunakan hanya 1 tetes enroforte untuk 1 cup air minum burung. Penggantian air pagi dan sore (air harus diganti supaya air tetap segar).
Obat lain, saya konsultasi dengan teman Technical Sales Reps PT Medion, Bpk Pipik, katanya Medion punya obat Neo Meditril (enrofloxacin 100 mg). Kemasan yang dijual : 20 ml, 100 ml, 1 liter. Untuk yang 20 ml banyak teman2 jumpai di PS (poultry Shop) yang besar2. Kalo gak salah harganya 10,000 an. Mungkin bisa kurang dari itu jika saya yang pesan (karena kalau peternak biasanya pesan skala besar, jadi dapat discount). Atau ada teman2 KM yang punya Poultry Shop… monggo silahkan dibantu. Minggu lalu saya sudah utarakan rencana teman2 utk kopdar di tempat saya dan beliau sebenarnya sudah mau ikut, eh… mendadak katanya pada tanggal tersebut ada meeting nasional medion di kantor pusatnya di Bandung, sehingga dia berhalangan hadir.
Obat lain dari PT Sanbe Farma, ROXINE 10% oral solution. Sama dengan neo meditril, mengandung enrofloxacin 100 mg). Kemasan 100 ml dan 1 liter. Harga… saya belum pernah nanya (karena belum pernah pakai). Saya hanya pakai vitamin dan obat lainnya.
Untuk serangan ringan, berdasarkan pengalaman saya. Obat2an yang mengandung Sulfadiazine dan thrimetoprim (Medion: TRIMEZYN, Sanbe: COLIBACT, Mensana: HIPRASULFA), sudah cukup ampuh. Pemakaian sama seperti diatas: 3-5 hari. Untuk perhatian: pemakaian sebaiknya minimal 3 hari, karena jika hanya 1-2 hari dikhawatirkan kurang efektif.
Mau no telp sales reps di atas, teman2 bisa sms ke nomor saya: 0813-113-988-01. nanti Mohon maaf sebelumnya, saya tidak berniat promosi obat2an. Semata2 ini pengalaman saya pribadi. Kebetulan saya sekarang lagi belajar ternak ayam broiler yang obat2an nya menurut saya bisa diaplikasikan ke burung – karena ssesama bangsa unggas.
Hampir lupa, sekalian saja saya kasih tahu. Saya juga pakai obat namanya VITACART PLUS- mengandung L-carnitine, sorbitol, vitamin B1, vit C, juga ada ATP (growth factor- adenosine tri phosphate) – tolong dikoreksi jika saya salah. Produksi PT Mulia Jaya Prima Farma. Indikasinya: mempercepat pertumbuhan berat badan, mengurangi kasus stanting (kerdil pada unggas), meningkatkan derajat kesehatan dan system immune. Kemasan besar : 1 liter. Tidak ada yang kemasan kecil. Saya cobakan di burung yang lagi mabung/ngurak, saya lihat bulunya banyak yang rontok. Burung gak ada masalah, karena kan bisa meningkatkan system kekebalan tubuh. (Zulham)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar